Showing posts with label netbook. Show all posts
Showing posts with label netbook. Show all posts

Tuesday, July 17, 2018

Review Acer Aspire ES1-132-C72S, Netbook Ringan Yang Cocok Dibawa Bepergian

Setiap orang pastilah memiliki kebutuhan alat komputasi yang berbeda-beda antara satu dengan yang lain, biasanya tergantung dari profesi atau pekerjaaan seseorang. Ada yang memerlukan peralatan komputasi yang memiliki spesifikasi tinggi seperti desainer, video editor, arsitek dan sejenisnya, namun ada pula yang tidak membutuhkan spesifikasi tinggi karena hanya untuk menjalankan program-program standar seperti MS Office dan sejenis.

Nah, jika kamu termasuk orang yang akan menggunakan peralatan komputasinya untuk menjalankan program-program biasa, kamu bisa memilih netbook Acer Aspire ES1-132-C72S. Netbook satu ini termasuk ringan dan tentunya sangat pas untuk kamu yang sering membawa alat komputasi bepergian. Admin mengatakan pas untuk dibeli karena jika kamu sering bepergian dan membeli sebuah laptop berlayar besar, misalnya 14 inci, kemungkinan kamu akan kerepotan saat membawanya karena masalah bobot, di samping itu juga akan banyak makan tempat di dalam tas.
Netbook Acer Aspire ES1-132-C72S
Lalu seperti apa spesifikasi dan fitur yang dimiliki oleh Acer Aspire ES1-132-C72S tersebut? Jika kamu ingin mengetahui jawaban dari pertanyaan itu, silahkan langsung saja simak review Acer Aspire ES1-132-C72S di bawah ini.

Desain dan Layar


Acer ES1-132-C72S tampil dengan balutan warna hitam pada hampir semua permukaan bodinya. Warna hitam ini menjadikan netbook besutan Acer tersebut terlihat bagus dan enak dipandang. Seperti yang telah disinggung di atas, bobotnya tergolong ringan, hanya sekitar 1,2 kg saja. Sementara itu panjang bodi lebih kurang 29,1 cm, lebar 21,1 cm serta dan ketebalan sekitar 2,1 cm. Ukuran seperti itu jelas sangat pas kalau diletakkan di dalam tas.

Pada sisi kiri dan kanan netbook bisa ditemukan berbagai pilihan konektivitas seperti 1 slot USB 3.0, 2 port USB 2.0, HDMI, colokan kabel LAN RJ-45, port audio jack 3,5 mm dan slot SD card. Konektivitas termasuk lengkap dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.
Acer Aspire ES1-132-C72S Hitam
Di sektor layar, Acer membekali produk keluarannya ini dengan layar LED seluas 11,6 inci. Terdapat fitur ComfyView juga yang akan mengurangi pantulan cahaya dari sekitar netbook diletakkan, sehingga mata pengguna akan lebih nyaman melihatnya, di samping tampilan warna dan kontas yang akan lebih bagus. Teknologi yang oleh Acer disebut dengan ComfyView tersebut lebih kurang sama dengan teknologi anti glare pada laptop atau netbook merk lain.

Resolusi layarnya yang seluas 11,6 inci tersebut adalah HD 1366 x 768 piksel. Resolusi sebesar itu tergolong standar dan pastinya bisa menampilkan teks, gambar dan objek lainnya dengan cukup bagus. Resolusi tersebut juga memang lebih besar daripada netbook model lama yang rata-rata hanya mempunyai resolusi sebesar 1200 x 800 piksel saja.

Performa


Oleh karena Acer ES1-132-C72S menggunakan prosesor Intel Celeron N3350 tanpa adanya dukungan dedicated GPU, maka bisa disimpulkan bahwa kinerja netbook besutan pabrikan asal Taiwan ini terbilang biasa saja. Sebagai catatan, CPU ini termasuk ke dalam kategori prosesor dual core yang lebih tinggi dari CPU Intel model lama seperti Intel Celeron N3050 atau N2840. Namun kalau digunakan untuk aktivitas komputasi standar seperti menjalankan program MS Office, browser dan program standar lainnya akan bisa dihandle dengan lancar.

Untuk dukungan RAM cuma memiliki kapasitas sebesar 2 GB saja dan kalau user ingin menambah kapasitas RAM yang tergolong pas-pasan tersebut, bisa diupgrade hingga 8 GB maksimal. Tapi tentunya jika ingin menambah kapasitas RAM, pengguna harus membeli lagi slot RAM, untuk yang berkapasitas 8 GB DDR3L harganya lebih kurang Rp 700.000.

Di sisi GPU, hanya menggunakan GPU standar bawaan prosesor yaitu Intel HD Graphics 500. Sekedar untuk menjalankan game-game ringan yang tidak membutuhkan spesifikasi hardware tinggi, nebook Acer ES1-132-C72S pasti bisa menjalankan dengan sangat lancar. Begitu juga halnya dengan program editor foto seperti Photoshop, bisa dihandle dengan cukup baik.
Acer Aspire ES1-132-C72S tampak samping belakang
HDD yang disematkan sebagai ruang penyimpanan file-file milik pengguna terbilang lega, yaitu berkapasitas 500 GB. Jenis HDD tersebut adalah SATA dengan putaran 5400 RPM. Foto, video, musik, dokumen dan berbagai berkas lainnya akan bisa ditampung dengan cukup banyak.

Fitur Lain


Netbook Acer ES1-132-C72S hadir dengan dua pilihan sistem operasi bawaan yaitu Windows 10 Home dan satu lagi dengan sistem operasi Linpus Linux. Harga yang versi Linux pastilah lebih murah, hanya di angka Rp 3,1 juta saja. Sementara itu untuk yang versi Windows 10 sekitar Rp 3,4 juta. Jika kamu tidak ingin repot dalam hal penyiapan sistem operasi untuk netbook ini, sebaiknya pilihlah yang versi Windows 10 Home.

Acer ES1-132-C72S masih menggunakan baterai jenis Lithium Ion berkapasitas 3220 mAh. Baterai tersebut memiliki jumlah cells sebanyak 3 buah dan diklaim akan mampu bertahan hingga 8 jam dalam kondisi pemakaian normal. Daya tahan itu mungkin akan sedikit lebih singkat kalau menjalankan program berat atau membuat kecerahan layar pada posisi maksimal.

Tersedia dua pilihan konektivitas wireless pada netbook harga murah ini yaitu wifi dan bluetooth. Kedua jenis konektivitas nirkabel tersebut tentunya akan sangat bermanfaat sekali misalnya untuk menangkap sinyak hotspot wifi atau juga mentransfer file dari gadget lain contohnya smartphone.

Ringkasan Spesifikasi Acer ES1-132-C72S

Harga: Mulai Dari Rp 3,1 Jutaan
Prosesor: Intel Celeron N3350
Clockspeed: 1.10 GHz, Fitur Burst sampai dengan 2.40 GHz
Jumlah Core: Dual Core
RAM: 2 GB DDR3L
HDD: 500GB SATA 5400RPM
Layar: 11.6" Resolusi HD 1366x768 Piksel
Graphics: Intel HD Graphics 500
Port Konektor: USB 3.0, USB 2.0, Jack 3.5mm Combo, Slot SD Card dan HDMI
Konektivitas Wireless: Bluetooth dan Wifi
Baterai: 3220 mAh
Optical Drive: Tidak Ada
Webcam: Resolusi VGA
Audio: Stereo
Sistem Operasi: Linux Linpus atau Windows 10 Home
Warna: Hitam

Kelebihan dan Kekurangan Acer ES1-132-C72S

Kelebihan:

1. Desain bagus dan bobot ringan.
2. Kapasitas RAM bisa diupgrade hingga 8 GB maksimal.
3. Harga tergolong murah.
4. Baterai diklaim bisa bertahan sampai dengan 8 jam pemakaian.

Kekurangan:

1. Belum ada drive DVD.
2. Tidak ada jenis konektivitas jenis baru seperti USB 3.1 yang banyak digunakan pada laptop/netbook terbaru.

Kesimpulan


Netbook Acer ES1-132-C72S ini cocok sekali kalau digunakan oleh pelajar atau anak kuliahan dan juga karyawan kantor yang akan menggunakan netbook ini untuk menjalankan program-program standar seperti yang telah disebutkan pada ulasan di atas. Kapasitas RAM yang bisa ditingkatkan hingga 8 GB merupakan nilai tambah lain yang patut diapresiasi, sebab tidak semua netbook/ laptop bisa diupgrade RAM-nya, terlebih pada netbook atau laptop keluaran terbaru.

Apabila kamu berminat dengan Acer ES1-132-C72S ini, jangan tunda lagi untuk segera mencarinya di toko laptop di sekitar tempat kamu tinggal atau bisa juga mengordernya melalui toko online besar yang kebanyakan masih menyediakan netbook ini untuk dibeli.

Thursday, July 5, 2018

Review Axioo MyBook 11 NBAX1710KN, Netbook Harga 2 Jutaan Yang Cocok Untuk Pelajar

Review Axioo MyBook 11 NBAX1710KN, Netbook Harga 2 Jutaan Yang Cocok Untuk Pelajar - Saat ini bukan hanya orang kantoran saja yang membutuhkan peralatan komputasi, tapi kalangan pelajar dan mahasiswa juga memerlukannya. Hal itu karena sistem pendidikan yang telah berubah beberapa tahun belakangan. Di satu sisi anakan alat komputasi seperti laptop atau netbook akan memperlancar proses belajar-mengajar, namun di sisi lain akan sedikit memberatkan orang tua siswa karena harus mengeluarkan biaya tambahan untuk membelinya.

Di pasaran banyak sekali pilihan laptop dan netbook yang bisa dibeli oleh orang tua untuk anaknya. Kisaran harga juga bervariasi, mulai dari harga yang paling murah sekitar Rp 2 jutaan sampai dengan di atas Rp 10 juta. Nah, jika saat ini anda membutuhkan sebuah peralatan komputasi yang murah untuk menunjang kelancaran belajar anak kesayangan, anda bisa memilih netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN.
Axioo MyBook 11 NBAX1710KN Tampak Depan
Netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN ini sudah bisa memenuhi semua kebutuhan belajar anak, misalnya mengetik dokumen, browsing, mendengarkan musik atau menonton video yang berhubungan dengan pelajaran mereka. Pembahasan lengkap mengenai netbook besutan vendor lokal ini silahkan simak di bawah ini.

Desain dan Layar

Axioo MyBook 11 NBAX1710KN
Axioo MyBook 11 NBAX1710KN hadir dengan desain yang elegan dan lumayan tipis. Tersedia 3 pilihan warna menarik untuk dipilih pelanggan yaitu hitam, brown dan blue navy. Ketersediaan banyak pilihan warna tersebut pastinya akan memudahkan anak menyesuaikan dengan warna kesukaannya.

Pada sisi sebelah kanan netbook terdapat port USB 2.0, slot kartu Micro SD dan colokan charger. Sementara itu pada bagian kanan ada port USB 3.0, colokan jack audio 3.5 mm combo dan port Mini HDMI.

Di sektor layar, Axioo menyematkan layar seluas 11,6 inci pada laptop besutannya ini. Resolusi layar itu sendiri adalah HD 1366 x 768 piksel. Jika dilihat perbandingan antara luas layar dan resolusi yang dimiliki, seharusnya tampilan objek di layar akan terlihat halus, detail dan tidak pecah-pecah. Aktivitas seperti membaca dokumen akan lebih terasa nyaman dan menyenangkan.

Di bagian atas layar bercokol satu webcam dengan resolusi cukup besar yakni 2 MP. Webcam ini bisa dimanfaatkan oleh anak untuk berbagai kebutuhan, misalnya melakukan video call lewat aplikasi Skype dan sejenisnya. Selain itu jika ingin berselfie-ria di depan netbook, tentu saja dapat dilakukan.

Performa

Netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN
Netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN ini termasuk salah satu netbook yang ditujukan untuk pemula dan oleh karenanya spesifikasi yang diusung secara umum terbilang 'biasa saja'. Prosesor yang dibenamkan sebagai otak utama netbook Axioo satu ini adalah CPU jenis Intel Celeron N3350. Prosesor tersebut termasuk dalam keluarga dual core yang berarti memiliki 2 inti. Besar memori cache-nya sekitar 2 MB dan speedclock mencapai 2,40 GHz.

Di sisi RAM, terdapat memori tipe DDR3 sebesar 2 GB. Kapasitas RAM sebesar itu tergolong sudah cukup bagus untuk membantu beban kerja prosesor. Agar kondisi RAM tidak penuh saat dipakai, anak bisa mengakalinya dengan tidak membuka banyak program sekaligus dalam waktu bersamaan, atau tidak banyak membuka tab browser ketika berselancar di internet.

Bagaimana untuk GPU-nya, apakah sudah bisa dipakai untuk bermain game? Jawaban untuk pertanyaan tersebut adalah relatif, karena tergantung dari game apa yang akan dimainkan pada netbook. Kalau hanya sebatas game-game ringan, sudah pasti bisa berjalan dengan lancar. Begitu juga dengan game-game online berspesifikasi rendah, seharusnya akan bisa berjalan lancar juga. Untuk game berat yang membutuhan spesifikasi hardware yang tinggi, netbook Axioo ini belum mendukung.

Sementara itu untuk ruang penyimpanan file-file milik anak, terdapat HDD jenis SATA dengan kapasitas cukup lega yakni 500 GB. HDD tersebut akan bisa menampung puluhan ribu foto dan MP3 beserta file-file lainnya. Jadi, soal ruang penyimpanan, Axioo MyBook 11 NBAX1710KN termasuk bagus dan memuaskan serta bisa menampung koleksi file anak dalam jumlah besar.

Fitur Lainnya

Beberapa fitur lain yang bisa ditemui pada netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN antara lain konektivitas nirkabel yang lengkap, yaitu Bluetooth dan Wifi. Tersedianya Wifi dan Bluetooth itu tentunya akan sangat membantu anak dalam mengakses hotspot wifi serta melakukan transfer file dari perangkat lain. Khusus untuk Bluetooth, bisa pula dipakai untuk melakukan streming audio ke perangkat yang sesuai.

Sebagai sumber tenaga, Axioo MyBook 11 NBAX1710KN dibekali dengan baterai berkapasitas 10000 mAh. Baterai tersebut diklaim akan mamu bertahan sampai dengan 6 jam lebih dalam kondisi pemakaian normal. Hal ini sebenarnya bisa dimaklumi mengingat jenis CPU yang teradapat pada Axioo MyBook 11 NBAX1710KN merupakan tipe prosesor yang sangat hemat konsumsi daya. Untuk urusan audio, Axioo menyematkan dua buah speaker yang masing-masing memiliki daya 1 Watt sebagai output suara netbook. Kualitas suara yang dihasilkan cukup memuaskan karena sudah stereo.

Dalam paket pembeliannya, Axioo MyBook 11 NBAX1710KN belum disertai dengan sebuah sitem operasi, sehingga jika anda membeli netbook ini, masih diperlukan instalasi OS agar netbook bisa digunakan. Jika misalnya anda kesulitan akan hal tersebut, anda bisa meminta penjual untuk menginstal OS semacam Windows ke dalamnya.

Ringkasan Spesifikasi Axioo MyBook 11 NBAX1710KN

  • Harga: Mulai Dari Rp 2,6 Jutaan
  • Prosesor: Intel Celeron N3350
  • Clockspeed: 1.10 GHz, Fitur Burst sampai dengan 2.40 GHz
  • Jumlah Core: Dual Core
  • RAM: 2 GB DDR3
  • HDD: 500GB SATA 5400RPM
  • Layar: 11.6" Resolusi HD 1366x768 Piksel
  • Graphics: Intel HD Graphics 500
  • Port Konektor: USB 3.0, USB 2.0, Jack 3.5mm Combo, Slot Micro SD dan Mini HDMI
  • Konektivitas Wireless: Bluetooth dan Wifi
  • Baterai: 10000 mAh
  • Optical Drive: Tidak Ada
  • Webcam: Resolusi 2 MP
  • Audio: Stereo
  • Sistem Operasi: DOS
  • Pilihan Warna: Hitam. Brown dan Blue Navy

Kelebihan dan Kekurangan Axioo MyBook 11 NBAX1710KN

Kelebihan:

  1. Harga murah
  2. Prosesor merupakan tipe hemat daya
  3. Pilihan konektivitas wireless cukup lengkap
  4. Desain lumayan bagus dan bobot tidak berat
  5. Jika dibawa bepergian tidak akan terlalu makan tempat dalam tas

Kekurangan:

  1. Belum ada DVD Drive
  2. Belum ada sistem operasi Windows dalam paket pembelian

Kesimpulan

Dilihat dari spesifikasi yang dimiliki oleh netbook Axioo MyBook 11 NBAX1710KN di atas bisa dilihat bahwa netbook satu ini memang pas sekali untuk pelajar maupun mahasiswa. Harganya yang terbilang sangat murah merupakan nilai tambah lainnya dari netbook Axioo satu ini. Dengan budget kecil sudah membawa pulang netbook yang bisa memenuhi kebutuhan komputasi anak.

Sebagai catatan tambahan, dalam paket pembeliannya,  Axioo MyBook 11 NBAX1710KN masih berupa kosongan alias tanpa sistem operasi, dan oleh karenanya agar netbook bisa dioperasikan, harus diinstal OS terlebih dahulu ke dalamnya. Namun itu bukalnlah satu perkara besar, sebab pembeli bisa meminta penjual untuk menginstal netbook tersebut.