Friday, July 28, 2017

Jumat Kedelapanbelas; Masjid An Nur, Karang Harapan, Tarakan



Kali pertama lewat depan masjid  An Nur,  saya langsung menangkap kesan mungilnya. Tapi justru karena kecilnya Masjid ini saya langsung tertarik dan berniat untuk menunaikan Sholat Jumat di sini. Masjid yang berada Jalan Damai Bakti RT 16 Kelurahan Karang Harapan, Kecamatan Tarakan Barat ini memang ini memang tak terlalu luas.  Didirikan tahun 2003 di atas tanah wakaf seorang warga dengan ukuran  15 x 30 dan kemudian ada penambahan wakaf untuk TPA seluas 15 x 5 meter. Ruang utama cukup menampung 7 shaf , dengan 15 – 17  jamaah per shafnya.
Khotbah sudah dimulai saat saya masuk di ruang utama masjid. Hampir saja saya tak kebagian tempat. Meski di shaf kedua dari belakang,  saya masih bisa mengambil foto Khotib yang tengah menyampaikan Khotbahnya.







"Orang-orang beriman itu sesungguhnya bersaudara. Sebab itu damaikanlah (perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah, supaya kamu mendapat rahmat."  
Q.S. Al Hujurat 10

===========&*&===========


Sekadar Info

"Masjid Agung An-Nur Pekan Baru, Riau dilengkapi oleh bermacam fasilitas seperti pendidikan mulai dari playgrup, TK, SD, SMP & SMA, perpustakaan yang lengkap dan fasiltas lain seperti aula dan ruang pertemuan, ruang kelas dan ruang ruang kantor."


EmoticonEmoticon