Sunday, April 21, 2019

Berikut Daftar Handphone Harga 1 Jutaan Terbaik di Tahun 2019


Di era yang serba canggih ini, handphone merupakan salah satu perangkat tekhnologi yang paling banyak diminati dan dimiliki. Hampir semua manusia di bumi ini memiliki handphone. Semakin maju perkembangan jaman semakin maju pula kualitas dan kecanggihan handphone. Handphone dapat menjadi tanda bahwa peradaban masa kini tekhnologi semakin maju dan dinamis. Pada era kekinian handphone yang tadinya hanya memiliki sedikit fitur dan fungsi, kini berubah menjadi alat komunikasi yang multi fungsi dan dilengkapi dengan banyak fitur, sekarang dikenal dengan istilah smartphone. Memang harus kita akui bahwa smartphone kini menjadi sebuah barang yang harus dimiliki bagi setiap orang. Banyak orang beramai-ramai membeli smartphone dari brand/merek ternama seperti Apple, Sony, Samsung, LG, OPPO, dan masih banyak lainnya. Mulai dari harga yang paling mahal hingga harga yang paling murah. Semakin mahal harga yang ditawarkan, maka semakin baik pula kualitas dari smartphone tersebut. Namun pastinya hanya orang-orang yang memiliki keuangan berlebih yang sanggup membeli smartphone dengan harga yang fantastis. Jangan berkecil hati, bagi kalian yang memiliki dana pas-pasan dan ingin memiliki smartphone juga bisa kok. Kini banyak dijual smartphone dengan harga yang sangat terjangkau malah bisa dibilang murah. Dengan harga pada kisaran sekitar 1 jutaan, kita sudah bisa memiliki smartphone dengan spesifikasi yang cukup bagus. Beberapa vendor menjual produk smartphone-nya dengan kuliatas dan spek yang canggih dan gahar, mulai dari dapur pacu, speaker, baterai, kamera, dan lain sebagainya. Terlebih handphone keluaran saat ini dengan harga kisaran 1 jutaan sudah dibekali dengan 4G LTE.
Untuk kalian yang ingin membeli smartphone baru dengan kriteria yang disebutkan di atas tadi, sudah saya rangkum dari beberapa situs bisa check di bawah ini beberapa smartphone ternama yang memiliki harga sangat terjangkau. Hanya sekitar 1 jutaan saja. Check it!

S1. SAMSUNG GALAXY M10

Kisaran Harga: 1,6 jutaan
Spesifikasi:
ü  Layar: PLS TFT 6.22 inch, 720 x 1520 pixels, ratio 19:9
ü  GPU: Mali-T830 MP1
ü  Chipset: Exynos 7870 Octa dan CPU: Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53
ü  Baterai: 3400 mAh
ü  OS: Android 8.1 (Oreo)
ü  Memori Internal: 16 GB, 2 GB RAM or 32 GB, 3 GB RAM
ü  Memori Eksternal: MicroSD, hingga 512 GB
ü  Kamera Depan: 5 MP, f/2.0
ü  Kamera Belakang: 13 MP, f/1.9, 1/3.1″, 1.12µm, PDAF + 5 MP, f/2.2, 1/5″, 1.12µm

22. OPPO A3s

Harga Kisaran: 1,6 jutaan
Spesifikasi:
ü  Layar: IPS LCD 6.2 inch, 720 x 1520 pixels, ratio 19:9
ü  GPU: Adreno 506
ü  Chipset: Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 dan CPU: Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53
ü  Baterai: 4230 mAh
ü  OS: Android 8.1 (Oreo)
ü  Memori Internal: 16 GB, 2 GB RAM
ü  Memori Eksternal: MicroSD, hingga 256 GB
ü  Kamera Depan: 8 MP, f/2.2
ü  Kamera Belakang: 13 MP, f/2.2, AF, 2 MP, f/2.4, depth sensor
3
33. VIVO Y81



Harga Kisaran: 1,5 jutaan
Spesifikasi:
ü  Layar: IPS LCD 6.22 inch, 720 x 1520 pixels, ratio 19:9
ü  GPU: PowerVR GE8320
ü  Chipset: Mediatek MT6762 Helio P22 dan CPU: Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
ü  Baterai: 3260 mAh
ü  OS: Android 8.1 (Oreo)
ü  Memori Internal: 16/32 GB, 2/3 RAM
ü  Memori Eksternal: MicroSD, hingga 256 GB
ü  Kamera Depan: 5 MP, f/2.2
ü  Kamera Belakang: 13 MP, f/2.2, PDAF


4
44. XIAOMI REDMI 6A

Harga Kisaran: 1,2 jutaan
Spesifikasi:
ü  Layar: IPS LCD 5.45 inch,720 x 1440 piksel, ratio 18:9
ü  GPU: -
ü  Chipset: Mediatek Helio A22 dan CPU: Quad-core 2.0 GHz Cortex-A5
ü  Baterai: 3000 mAh
ü  OS: Android 8.1 (Oreo)
ü  Memori Internal: 16 GB, 2 GB RAM
ü  Memori Eksternal: microSD, hingga 256 GB
ü  Kamera Belakang: 13 MP (f/2.2), PDAF, dan LED flash
ü  Kamera Depan: 5 MP (f/2.2)

Ternyata semua tergantung pada kita. Meski budget minim jika kita jeli masih bisa mendapatkan produk yang berkualitas dan bisa maksimal kita gunakan untuk keperluan sehari - hari. Yang menggembirakan lagi, jika kita beruntung bahkan kita bisa mendapatkan harga di bawah harga pasar. Kuncinya rajin - rajin kunjungi berbagai toko online yang tengah ngadain promosi.

Semoga artikel singkat tentang Daftar Handphone Harga 1 Jutaan Terbaik di Tahun 2019 ini bermamfaat. Terima kasih atas kunjungannya dan salam Paguyino!



EmoticonEmoticon