INFO PAGUNTAKA - Leicester City Minati Wonderkid Celtic, Tsoanelo Letsosa
Belakangan ini nama salah satu klub asal Skotlandia,
Celtic tengah jadi perbincangan. Namun, hal yang diperbincangkan bukan mengenai
prestasi klub asal Glasgow tersebut, melainkan salah satu pemain mereka. Saat
ini, fenomena mengenai wonderkid Celtic Tsoanelo Letsosa tengah menjadi
perhatian beberapa pihak. Banyak klub Eropa yang kabarnya sedang mendekati
pemain berusia 16 tahun tersebut.
Brendan Rodgers dan Kolo Touré
Berminat pada Letsosa
Beberapa waktu belakangan, penampilan cemerlang
Tsoanelo Letsosa mampu mencuri banyak perhatian klub-klub Eropa. Salah satu
klub yang kabarnya sangat tertarik pada Letsosa adalah Leicester City. Seperti
yang kita ketahui, manajer The Foxes saat ini, Brendan Rodgers punya hubungan
yang cukup baik dengan pihak Celtic. Bagaimanapun, Rodgers pernah menangani
klub asal Skotlandia tersebut selama kurang lebih tiga tahun.
Ketertarikan Rodgers ini sepertinya mendapat dukungan
dari asisten pelatihnya, Kolo Touré. Touré yang dulu juga mendampingi peran
Rodgers sebagai pelatih di Celtic sepertinya benar-benar memahami ketertarikan
pelatih The Foxes itu.
Mantan pemain Manchester City tersebut juga
menyarankan Rodgers untuk segera merealisasikan transfer Letsosa. Kolo Touré
mengungkapkan kalau dirinya juga adalah salah satu pengagum Letsosa. Itulah
sebabnya ia meminta Rodgers untuk mendatangkan pemuda Skotlandia tersebut.
Penampilan Letsosa Buat Banyak Klub
Tertarik
Kegemilangan Tsoanelo Letsosa tak hanya terlihat
bersama klubnya. Ia juga mampu tunjukkan kegemilangannya bersama timnas
Skotlandia U16. Penampilan cemerlang Letsosa terlihat saat bermain di turnamen
junior negara-negara Britania Raya, Victory Shield. Letsosa berhasil mencetak
satu gol saat Skotlandia junior berbagi gelar dengan Wales di turnamen ini.
Pada pertandingan tersebut, Letsosa juga dinobatkan menjadi man of the match.
Dilansir dari Footbal Insider, Leicester City menjadi
tim terdepan dalam perburuan Letsosa. Akan tetapi, langkah The Foxes untuk
mendapatkan tanda tangan wonderkid Skotlandia tersebut tidak akan mudah.
Pasalnya, menurut sumber yang sama pula, ada begitu banyak klub yang masih
memantau sang pemain. Terhitung, ada setidaknya 60 agen pencari bakat dari
klub-klub seluruh dunia yang memantau Letsosa pada turnamen Victory Shield.
Dalam menghadapi tantangan ini, posisi tim pemilik
Letsosa, Celtic lah yang paling terpojok. Pasalnya, semakin banyak minat
terhadap sang pemain, maka Celtic akan semakin sulit mempertahankan Letsosa.
Celtic tentu masih belum bisa mengamankan jasa Letsosa. Pasalnya, sang pemain belum
diperbolehkan untuk menandatangani kontrak profesional sebelum usianya
menginjak 17 tahun.
Sebelum Letsosa, Celtic juga punya salah satu pemain
muda yang mempunyai prospek membanggakan. Pemain tersebut adalah Liam Morrison.
Sayangnya, Celtic tak sanggup menahan Morrison untuk tetap tinggal di Glasgow.
Morrison lebih memilih bergabung bersama tim junior Bayern München.
Kelanjutan mengenai transfer Tsoaleno Letsosa ini akan
semakin menarik dinanti. Jadi, apakah Letsosa lebih memilih menetap bersama
Celtic? Atau, ia akhirnya akan bergabung dengan salah satu dari 60 klub
peminatnya? Dan apakah Leicester bisa dapatkan jasa pemain berkebangsaan
Skotlandia ini?
Si Kulit Bundar:
“If Earth had a soccer team, everyone on Earth would wear the same jersey to support it. There’d be no them, there’d only be us.”
“Jika Bumi memiliki tim sepak bola, semua orang di Bumi akan mengenakan jersey yang sama untuk mendukungnya. Tidak ada mereka, yang ada hanya kita. "
-- Peta Kelly, Earth is Hiring --
“Jika Bumi memiliki tim sepak bola, semua orang di Bumi akan mengenakan jersey yang sama untuk mendukungnya. Tidak ada mereka, yang ada hanya kita. "
-- Peta Kelly, Earth is Hiring --
EmoticonEmoticon