Manfaat vitamin A – Vitamin, tubuh kita tentu saja sangat
membutuhkan berbagai jenis asupan vitamin yang bisa kita dapatkan dari beragam
jenis makanan sehat seperti sayur dan buah-buahan. Salah satu vitamin yang
sangat penting dan dibutuhkan oleh tubuh adalah Vitamin A atau retinol.
Vitamin A atau retinol atau asam retinoik ini sangat dibutuhkan
oleh tubuh manusia terutama dalam penglihatan, pertumbuhan tubuh, pembelahan
sel, kesehatan sistem reproduksi, dan membantu menunjang kekebalan tubuh
manusia.
Vitamin A sendiri ada 2 jenisnya dan bisa dibedakan dari mana
vitamin A tersebut berasal. Seperti contohnya adalah retinoid merupakan vitamin
A yang berasal dari produk hewani dan Beta karoten merupakan vitamin A yang
berasal dari tumbuhan.
Vitamin A memiliki sifat antioksidan. Antioksidan sendiri adalah
zat yang bisa melindungi tubuh dari serangan radikal bebas. Antioksidan ini
sangat dan dibutuhkan oleh tubuh karena radikal bebas bisa memicu timbulnya
penyakit berbahaya seperti penyakit jantung, kanker, dan penyakit lainnya.
Fungsi Vitamin A Bagi Tubuh Manusia
Beberapa fungsi Vitamin bagi kesehatan tubuh adalah sebagai
berikut.
Menjaga Kesehatan Mata
Vitamin A sangatlah penting untuk kesehatan mata karena vitamin
A ini adalah bagian dari molekul rhodopsin ketika mata menerima sinar cahaya
yang masuk ke dalam retina mata. Sementara itu beta karoten pada vitamin A
berperan dalam mencegah degenerasi makula yaitu penyebab utama kebutaan karena
usia.
Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Beberapa fungsi sistem kekebalan yang ada di tubuh kita ini
sebagian besar bergantung kepada asupan Vitamin A yang diterima oleh tubuh.
Beberapa gen yang ada di tubuh kita ini terlibat dalam respon kekebalan tubuh
dan diatur oleh Vitamin A. Oleh karena itu vitamin A sangatlah penting agar
kekebalan tubuh kita bisa melawan kondisi penyakit kanker, penyakit autoimun,
atau juga penyakit kecil lain seperti flu.
Itulah beberapa fungsi dari vitamin A yang sangat dibutuhkan
oleh tubuh. Jika tubuh kita kekurangan asupan vitamin A, maka kita akan mudah
terserang penyakit. Semoga bermanfaat dan terima kasih.